Pengaruh Lingkungan Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Di Credit Union Pancur Kasih Siantan Tengah


Penulis : SESILIANA PAULINA ENI
Prodi : S1 Manajemen

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan di Credit Union Filosofi Petani Pancur Kasih Siantan Tengah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah Teknik survey atau Sampling jenuh. Sampel yang digunakan sebanyak 67 orang responden. Teknik analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, analisis statistik deskriptif, analisis regresi linier berganda, uji kelayakan model, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi dengan bantuan perangkat olahdata SPSS versi 24. Hasil penelitian uji H1 menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan variabel lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan dilihat dari t-hitung = 2,005 > t- tabel = 1,997 dengan nilaisignifikan = 0,049 < α = 0.05. Hasil uji H2 menunjukkan bahwa bahwa adanya pengaruh yang signifikan variabel disiplin kerja terhadap kinerja karyawan dilihat dari t-hitung = 3,530 > t- tabel = 1,997 dengan nilai signifikan = 0,001 < α = 0.05. Adapun persamaan regresi Y = 9,401 + 0,121 X1 + 0,364 X2 dengan kontribusi pengaruh kedua variabel bebas tersebut adalah sebesar 43,1 %.
 

FILE


Tanggal Publish
25 Apr 2024

Jumlah View
197

Jalan Sultan Hamid II (Ex Tol Kapuas - Landak ) No. 163 Pontianak
Telp : 0561 7075717 . Fax. 0561 6591833
Website : www.ibei.ac.id Email : stiepontianak163@gmail.com

 

Hari Ini : 9
Total : 5621

 

Flag Counter